Kio share lagi nih bagaimana sih caranya, bila Kio menghidupkan komputer di windows 7 suaranya gak gitu-gitu aja. Nah Kioneer bisa simak caranya disini!!! Kali ini Kio bakal share tentang mengubah suara startup/ log on pada windows 7. Dalam hal ini Kio menggunakan aplikasi agar dapat mempermudah dalam melakukan penggantian sound startup / log on ini.
Berikut cara mengubah startup/log on pada windows 7 :
- Cara ini Kio menggunakan aplikasi software. Tentunya aplikasi ini gratis kok. So untuk Kioneer tenang saja. Download aplikasinya Aplikasi Startup/Logon atau di Aplikasi Winaero
- Setelah selesai mendownload instal aplikasinya.
- Dan buka aplikasinya.
- Di dalam aplikasi terdapat 3 pilihan yaitu :
- Play : Untuk memainkan sound yang sudah terpasang
- Replace : Untuk mengganti file sound yang sudah terpasang dengan menggunakan file sound lain ( diharuskan file berformat .wav)
- Restore : Mengembalikan file sound ke sound defaultnya windows.
- Karena Kio ingin mengganti file sound windows, Kio memilih Replace.
- Klik Replace.
- Pilih sound Kioneer yang sudah Kioneer siapkan terlebih dahulu.
- Kalau sudah Kioneer pilih, maka aplikasi secara otomatis sudah terganti file soundnya dan secara otomatis pula aplikasi, akan memutar sound tersebut sampai habis ( dalam pemutaran ini file soundnya tidak dapat di close dan harus menunggu sampai selesai. Dan pilihlah file sound yang berdurasi kurang dari 1 menit) kalau sudah selesai memutar soundnya, Kioneer keluar dari aplikasi tersebut. Kioneer restart komputer Kioneer dan lihat apakah bekerja dan apakah soundnya sudah berganti.
Itulah bagaimana cara mengganti startup / log on pada windows 7. Jika belum berhasil mungkin Kioneer keliru dalam melakukan setiap tahap-tahapnya.
Thank You For Comming
Kalimat Motivasi :
" Jangan Terlalu Memaksakan Kehendak Dalam Diri "
Tags:
Komputer